TANAMAN KENCUR UNTUK KESEHATAN TUBUH

      Banyak manfaatnya Tanaman Kencur Untuk Kesehatan Tubuh, seprti yang kita ketahui bahwa kencur memiliki bermacam-macam atau berbagai khasiat yang bisa dijadikan untuk obat terhadap beberapa penyakit. Dan orang Indonesia sendiri berhasil memerangi banyak gangguan penyakit dengan resep obat tradisional jauh sebelum obat-obatan modern pada jaman sekarang ini.Tanaman herbal yang satu ini bisa tumbuh subur di wilayah Asia dengan iklim tropis dan subtropis, seperti Myanmar, China, Thailand, Malaysia, dan Indonesia. Kencur ini biasanya tumbuh di daerah dataran rendah maupun di pegunungan. Dan untuk menanam kencur ini membutuhkan struktur tanah gembur yang tidak terlalu banyak mengandung air.

     Seperti yang kita lihat bahwa biasanya kencur tumbuh dengan daun dan bunga, walaupun umbi kencur menjadi bagian yang paling sering digunakan, daun kencur juga bermanfaat sebagai makanan lalapan, dan bagian rimpang kencur biasanya digunakan sebagai bahan kosmetik. Kencur dengan aroma yang khas memiliki berbagai komposisi zat, yakni mineral, sineol, pati, asam sinamat, alkaloid, etil ester, kaempferol, borneol, dan lain-lainya lagi.

Kandungan borneol dan kaempferol pada kencur berperan sebagai antioksidan yang baik bagi tubuh, lho Grameds. Lalu kandungan asam sinamat dan sineol masuk ke dalam kandungan minyak-minyak atsiri. Telah dikenal sebagai bumbu masakan populer di Asia, kencur memiliki sebutan yang berbeda di beberapa daerah. Ada yang menyebutnya dengan nama ceku, cikur, tekur, cekor, suha, dan bataka, mungkin juga ada nama yang lainya lagi didaerah lain. 


TANAMAN KENCUR UNTUK KESEHATAN TUBUH


TANAMAN KENCUR UNTUK KESEHATAN TUBUH



     Tanaman herbal ini di indonesia sering digunakan sebagai ramuan obat hingga minuman, jika diteliti lebih detail, kandungan nutrisi kencur hampir sama seperti kunyit dan jahe. Dengan kencur ini sebagai salah satu jenis bumbu dapur dengan aroma yang khas memiliki nama latin Kaempferia galanga L. Disamping digunakan untuk menambah cita rasa dalam masakan, kencur dikenal sebagai obat alami berbagai macam penyakit baik anak-anak maupun orang dewasa. Dibawah ini akan kami bahas masalah Tanaman Kencur Untuk Kesehatan Tubuh, yaitu sebagai berikuit :


TANAMAN KENCUR UNTUK KESEHATAN TUBUH


  • Untuk meningkatkan Energi

     Salah satu manfaat kencur sebagai tanaman obat ternyata berguna untuk meningkatkan energi,  sedangkan orang Tibet dan Jepang sering menggunakan kencur sebagai formula bahan dupa untuk mengatasi kelelahan, meningkatkan energi, meningkatkan kesadaran, dan menciptakan lingkungan yang damai dan tenang. Pada saat tubuh sedang terasa lemas dan lelah, kencur dapat dijadikan sebagai energy booster, sebab dicerna dalam usus dan bercampur dengan hormon tubuh, kandungan di dalam kencur bisa berubah menjadi energi itu. dan caranya yaitu bisa direbus 2 cm kencur dengan satu gelas air untuk diminum setiap malam sebelum tidur. Cara tersebut diyakini dapat membuat kamu merasa segar dan energik setelah bangun tidur.

  • Bisa mengurangi Kolestrol 

     Dengan berbagai komposisi yang ada di dalam kencur, dipercaya dapat meningkatkan kinerja empedu, jumlah kolestrol yang ada di dalam tubuh berkaitan erat dengan kandungan atau komposisi tersebut. Dan kencur juga sebagai salah satu bahan pembuatan jamu yang bermanfaat untuk memproduksi empedu dalam tubuh. Penyerapan nutrisi, menghilangkan toksin, dan kolestrol jahat menjadi tanggung jawab dari empedu itu. Karena empedu akan bekerja untuk menyerap racun yang ada di dalam tubuh, kemudian empedu juga akan menekan dan mengontrol jumlah kolestrol pada darah dalam tubuh manusia.

  • Meningkatkan Nafsu Makan

      Biasanya pada anak-anak khususnya di indonesia diberikan minuman jamu beras kencur untuk meningkatkan nafsu makan. Karena kandungan properti karminatif dalam kencur diyakini mampu meningkatkan nafsu makan pada anak. Selain itu, kencur juga dapat menambah cita rasa dan aroma khas pada masakan, minuman, dan makanan ringan atau cemilan.

  • UNTUK OBAT BATUK

     Sepertinya sudah umum kalau kencur bisa mengobati batuk, karena tanaman herbal yang satu ini bermanfaat sebagai obat batuk. Dengan gejala batuk dini dapat disembuhkan dengan mengonsumsi kencur, sedangkan caranya yaitu cukup mencuci akar kencur hingga bersih, kemudian kupas, dan parut. Lalu letakkan kencur yang sudah diparut di atas kain dan peras untuk menjadikan jus kencur. dan juga bisa menambahkan sedikit perasan jeruk nipis dan madu untuk menambahkan rasa. Anda cukup meminum sirup kencur tiga kali sehari untuk meredakan gejala batuk.

  • Mengurangi Kembung

     Dengan perut yang kembung menjadi salah satu manfaat kencur sebagai tanaman herbal. Caranya bisa mencuci kencur dengan sedikit garam dan air hangat untuk membersihkannya. Dan juga makan kencur yang sudah dicuci bersih untuk mengurangi rasa kembung pada perut. sedangkan cara lainnya, bisa merebus akar kencur sebesar 3 cm dengan satu gelas air. Ramuan tersebut dapat diminum dua kali sehari untuk mencegah kembung pada perut anda.

  • Untuk Antioksidan

      Bisa untuk mengusir radikal bebas berbahaya dan virus dibutuhkan antioksidah dalam tubuh. Kandungan antioksidan pada kencur dapat dimanfaatkan untuk menjaga kesehatan tubuh. Selain itu, kencur juga bermanfaat untuk meningkatkan kekebalan pada tubuh.

  • Mengobati Otot Bengkak atau Terkilir

     Biasanya orang Indonesia kadang menggunakan campuran kencur untuk mengobati otot yang terkilir. Dan kencur merupakan tanaman obat yang dapat digunakan sebagai pertolongan pertama untuk cedera. Kemudian caranya yaitu dengan mencampurkan satu rimpang kencur ke dalam beras yang sudah ditumbuk. Kemudian aplikasikan campuran tersebut ke area tubuh yang bengkak.

  • Mengobati Sakit Maag

     Jika sering merasakan sakit maag saat bekerja atau aktifitaslainya, maka manfaat kencur yang selanjutnya adalah meredakan sakit maag yang sedang kambuh lagi. Dan pada kencur sebagai tanaman obat memiliki kandungan yang dapat menurunkan asam lambung di dalam perut. Untuk meredakan sakit maag yang sedang kambuh kamu memerlukan asam lambung yang normal. Kandungan yang dimiliki kencur dapat membantu kamu menurunkan asam lambung yang tinggi.

  • Untuk Obat Sakit Kepala

       Kemudian tanaman kencur juga sebagai obat herbal yang bermanfaat untuk sakit kepala, tanaman ini dapat menjadi alternatif obat untuk meredakan sakit kepala atau migrain. Andaikan ingin mengurangi konsumsi obat generik, kencur dapat menjadi pilihan yang tepat untuk bisa mengurangi ketergantungan obat.

  • pencegahan Jerawat

     Untuk menghambat jerawat pada wajah menjadi salah satu manfaat kencur sebagai tanaman obat. Hormon pemicu tumbuhnya jerawat akan ditekan dan dicegah dengan rutin mengonsumsi kencur. Masalah tersebut membuat jerawat yang baru muncul akan segera sembuh sehingga tidak menimbulkan noda atau flek hitam.


  •  Untuk Pelangsing Tubuh

      andaikan saja anda ingin menjalankan program diet atau mau menurunkan berat badan, maka kencur dapat menjadi pilihan yang tepat sebagai menu diet tambahan dan jalan keluar alami untuk melangsingkan tubuh. Karena senyawa di dalam kencur bekerja dalam menurunkan berat badan agar tubuh menjadi ideal dan stabil.

  • Mengobati Diare

      Dengan minum kencur diyakini dapat mengobati penyakit diare, karena di dalam kencur terdapat kandungan antibakteri dan kandungan sitotiksik yang dapat membunuh bakteri jahat datang kembali. sedangkan caranya yaitu dengan menumbuk kencur dan menyaringnya untuk mendapatkan sari kencur. Kemudian anda bisa menambah sari kencur dengan madu dan sedikit air hangat. Minumlah campuran tersebut setiap pagi sampai rasa mulas di perut mereda dan hilang.

  • Mencegah Penuaan Dini

    Dan tak kalah pentingnya bahwa manfaat kencur untuk kesehatan salah satunya adalah mencegah penuaan dini, bisa menenangkan peradangan di seluruh tubuh, kencur sebagai tanaman herbal dapat membantu menangkal penuaan dini dan kekuatan anti-inflamasi. Dengan menghambat sintesis prostaglandin, anti-inflamasi diyakini dapat mencegah penyakit rematik. Beberapa penelitian menyebutkan bahwa senyawa flavonol dalam kencur juga dapat mencegah masalah tulang, penyakit lambung, dan inflamasi pada kulit anda.

  • Mencegah Petumbuhan Kanker

     Dengan campuran kencur dan madu diyakini mengandung antioksidan yang cukup tinggi sebagai pencegah kanker. Kandungan senyawa flavonoid pada kencur dapat memerangi pertumbuhan sel ganas dan genotoksisitas kimiawi dalam tubuh. Tanaman kencur dipercaya efektif melawan kanker kulit, kanker lambung, kanker pankreas, kanker hati, dan kanker payudara. Dan pernah ada riset menyimpulkan bahwa ekstrak air kencur dapat mencegah pertumbuhan tumor lambung pada manusia.

  • Meningkatkan Sel Sperma

     Kemudian tanaman kencur sering digunakan untuk pengobatan gangguan menstruasi oleh orang Asia Tenggara pada umumnya. Dan perlu diketahui bahwa ekstrak etanol pada kencur dapat meningkatkan sel sprema, disamping itu suplemen minuman kencur dan jus delima dipercaya dapat meningkatkan motilitas sperma sampai tiga kali lipat.

  • Melancarkan Pernapasan

     Tanaman kencur sebagai obat herbal telah digunakan selama ribuan tahun untuk pengobatan alami penyakit flu, batuk, dan sakit tenggorokan. Dan campuran kencur dan madu diyakini dapat membantu fungsi paru-paru dan melonggarkan dahak. kandungan dalam kencur dapat membantu melancarkan pernapasan dan mengurangi dahak. Kemudian ekstrak kencur juga turut menenangkan asma dan sindrom gangguan pernapasan akut dari efek anti-inflamasi.

  • Pertumbuhan Sel Otak

     Untuk pertumbuhan sel otak yang sehat sering dikaitkan dengan beberapa nutrisi dalam kencur. Selain itu, manfaat kencur bagi kesehatan tubuh berfungsi sebagai anti-depresi. Tanaman kencur sebagai bumbu rempah juga dipercaya dapat memperlambat atau mencegah timbulnya penyakit yang menyerang sel otak. Mengonsumsi campuran kencur dan madu di pagi hari secara rutin dapat mengurangi pengendapan plak beta-amiloid di otak anda.

  • Untuk Kesehatan Jantung

    Kegunaan kencur bagi kesehatan tubuh yaitu melindungi jantung, ada penelitian yang telah membuktikan bahwa kencur dapat meningkatkan sirkulasi jantung, sebagai anti-inflamasi, dan menurunkan kolestrol. Dan kencur sebagai tanaman herbal dapat melindungi diri dari serangan jantung dan mengurangi kontraksi jantung. Sejumlah kandungan dan serat yang baik pada kencur dapat menjadi senjata alami untuk kesehatan.

  • Obat Demam

     Untuk meredakan gejala flu dan batuk, kencur juga berguna sebagai obat alami penurun demam pada anak. Sifat antibakteri dan antijamur yang dimiliki kencur bermanfaat menurunkan demam. Kencur diyakini sebagai obat alami yang efektif untuk gejala flu dan sakit tenggorokan.

  • Menghilangkan Ketombe

    man sekarang ini banyak sekali obat-obatan yang tidak le

Dengan tanaman obat yang satu ini juga berguna untuk mengobati dan menghilangkan masalah ketombe pada rambut. Kencur efektif untuk memperkuat akar rambut dan membunuh jamur penyebab ketombe. Kencur dapat membantu membersihkan rambut Grameds dari masalah ketombe, memperkuat kulit kepala, dan mengurangi rambut rontok.

      Demikianalah Tanaman Kencur Untuk Kesehatan Tubuh, pada ja

pas dari zat kimia. Untuk itu marilah kita berusaha beralih ke tanaman obat yang alami tanpa efek samping karena tidak memakai bahan pengawet. Banyak sekali obat yang dihasilkan dari rempah-rempah untuk berbagai macam pengobatan yaitu salah satunya adalah Tanaman Kencur Untuk Kesehatan Tubuh, semoga bermanfaat, terimakasih.

* Anda juga bisa baca :

- Obat radang tenggorokan alami


Artikel Terkait TANAMAN KENCUR UNTUK KESEHATAN TUBUH :

Diberdayakan oleh Blogger.